HMJ Pendidikan Matematika UIN Alauddin Siapkan SEARCHMACCA, Laksanakan Seri Diskusi Penelitian
Komentar

HMJ Pendidikan Matematika UIN Alauddin Siapkan SEARCHMACCA, Laksanakan Seri Diskusi Penelitian

Komentar

Terkini.id, Kendari – SEARCHMACCA (Southeast Asia Student Research Competition on Mathematics Education) akan menjadi wadah dalam kompetisi karya ilmiah dengan tema Pendidikan matematika.

Demikian disampaikan Akmal Riswandi sesuai diskusi daring sebagai rangkaian awal memperkenalkan SEARHMACCA, Rabu, 15 Juni 2020.

Abd Karim , Scientific Committee South East Asia Academic Mobility (SEAAM) mengemukakan bahwa SEARCHMACCA merupakan kolaborasi antara SEAAM dengan HMJ Pendidikan Matematika UIN Alauddin Makassar.

Diskusi pertama dengan tema “Matematika dalam Berbagai Kajian Penelitian”. Kegiatan ini dibuka untuk umum dan diikuti oleh berbagai kalangan, mulai dari mahasiswa sampai dosen-dosen dari berbagai daerah di indoonesia.

Pada kesempatan pertama menghadirkan Prof. Syafruddin Side, dosen di Universitas Negeri Makassar, juga Ketua Program Studi Magister Matematika Universitas Negeri Makassar.

Sosialisasi ini juga bertujuan untuk memberi pemahaman kepada masyarakat bahwa Matematika itu dapat digunakan untuk menjelaskan problema yang terjadi.

Seperti yang disampaikan oleh Prof. Dr. Syafruddin Side selaku pemateri “problema-problema yang terjadi dapat dibentuk kepada pemodelan Matematika sesuai dengan informasi yang ada.

Bahkan isu yang marak dibicarakan sekarang ini yaitu permasalahan penyebaran Covid-19 bisa dibentuk kedalam pemodelan Matematika seperti yang dipaparkan oleh pemateri pada diskusi tersebut.

Dalam diskusi, pemateri menyampaikan bagaimana peran Matematika dalam problema diberbagai bidang yang sering terjadi dalam masyarakat. Seperti contoh pada bidang kesehatan, kita dapat mengetahui tingkat penyebaran penyakit DBD dengan melakukan pemodelan Matematika.

Pemodelan Matematika ini dapat dilakukan dengan berbagai metode sesuai yang dijelaskan pemateri. Diskusi berjalan dengan baik dan mendapat respon positif sesuai dengan yang diharapkan.

Menurut Akmal Riswandi yang merupakan Ketua Umum HMJ Pendidikan Matematika UINAM bahwa rencananya diskusi penelitian ini akan dilaksanakan setiap hari Rabu.

“Kami berharap jika kegiatan sosialisasi ini dapat memberikan penguatan bagi ekosistem Pendidikan di perguruan tinggi, terutama di HMJ Pendidikan Matematika UIN Alauddin Makassar,” tutup Akmal yang berasal dari Sinjai.